Wednesday, October 31, 2007

Program Kemandirian

Kemandirian salah satu program yang diajarkan di Rawinala. Tidak seperti sekolah-sekolah pada umumnya, anak-anak yang memiliki keterbatasan tidak bisa melihat plus keterbatasan yang lainnya diharapkan mampu menjadi seseorang yang mandiri. Usia dan kemampuan anak menjadi tolak ukur jenis kemandirian apa yang akan diberikan kepada anak atau siswa. Bagaimana anak/siswa menggunakan sendok untuk makan, mempersiapkan bumbu masak, menyusun kalender kegiatan atau berinteraksi dengan pedagang merupakan beberapa contoh kegiatan kemandian. Dibutuhkan kerjasama antara semua elemen yang ada disekitar anak dalam melakukan atau melaksanakan program kemandirian.

Belajar Mandiri

No comments: